Resmikan Pameran GJAW 2023, Menko Airlangga Hartarto: Penjualan Mobil Baru Terus Meningkat

Resmikan Pameran GJAW 2023, Menko Airlangga Hartarto: Penjualan Mobil Baru Terus Meningkat

harianfakta.com – Pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2023 resmi dibuka oleh Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto . Dengan demikian, GJAW kembali terselenggara untuk kedua kalinya selama 10 hari, yakni dari 10 sampai 19 Maret.

Menko Airlangga mengatakan bahwa pertumbuhan penjualan mobil baru dalam industri otomotif Indonesia dapat terbilang positif. Perkembangannya bisa diliihat jika membandingkan penjualan mobil tahun 2022 dengan 2023.

“Pada Januari 2023, penjualan mobil baru tumbuh 11,93 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu,” tutur Airlangga di GJAW, Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, pada Jumat, 10 Maret 2023.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Umum Gabungan Industri Kendaraan Bermotor (Gaikindo), Yohannes Nangoi, turut mengatakan pentingnya kehadiran GJAW dalam industri otomotif di tanah air.

“ GJAW 2023 ini sebagai ajang pembeilan mobil awal tahun. Kita memastikan dengan adanya acara ini, menjadi waktu yang terbaik bagi masyarakat untuk belanja mobil,” ucap Nangoi.

GJAW akan menghadirkan dan memamerkan berbagai inovasi industri otomotif secara lengkap. Hadir lebih dari 60 merek otomotif, termasuk kendaraan penumpang, kendaraan premium, kendaraan komersial, industri pendukung, hingga suku candang aftermarket.

Para anggota GAIKINDO yang terdiri atas BMW M, Chery, Citroen, Daihatsu, Honda, Hyundai, Isuzu, KIA, Lexus, Maza, Mercedez Benz, MG, Mitsubishi Motors, Nissan, Porsche, Subaru, Suzuki, Toyota, dan Wuling akan fokus pada peluncuran kendaraan terbaru serta promo yang bertujuan untuk meningkatan transaksi sepanjang pameran berlangsung.

Pada GJAW 2023 , penawaran serta promo yang akan diberikan kepada pengunjung resmi dari APM selaku anggota GAIKINDO yang mendukung program-programnya.

Penawaran-penawaran tersebut terdiri dari trade in, diskon pembelian mobil, diskon pembelian apparel, cashback transaksi pembelian di booth-booth anggota GAIKINDO, dan masih banyak lagi lainnya.

Gaikindo Jakarta Auto Week dibuka di Jakarta Convention Center dari 10 sampai 19 Maret 2023 setiap harinya. Tiketnya ada pada Rp40.000-Rp50.000 (weekdays), Rp60.000-Rp70.000 (weekend), dibuka pukul 10.00-22.00 WIB setiap harinya.***

error: Content is protected !!
Exit mobile version